10 Jimat Keberuntungan Terunik untuk Judi di Dunia (Part 1)

394
10 Jimat Keberuntungan Terunik untuk Judi di Dunia (Part 1)

Setiap budaya dan negara memiliki simbol atau benda berbeda yang mereka yakini bisa membawa keberuntungan. Baik itu dengan membawa biji pohon ek untuk kesehatan atau menempatkan patung katak di toko Anda untuk mengundang kemakmuran. 

Intinya, ada banyak jimat dan benda berbeda yang dipercaya dapat memberikan nasib baik. Lalu seiring berkembangnya zaman dan asimilasi  budaya, jimat-jimat ini telah menyebar melintasi benua dan lautan.

BACA JUGA

5 Langkah Menjadikan Judi Online Sebagai Sumber Pendapatan

Catat! Ini Dia Mesin Slot Online dengan Fitur Free Spin Terbanyak

Di balik setiap jimat keberuntungan, ada sejarah yang mengakar yang terhubung dengan asal usul jimat dan budaya dari mana jimat itu berasal. Jimat keberuntungan dapat berkembang dari cerita rakyat, legenda, dan bahkan agama.

Nah, jika Anda sedang mencari cara untuk meningkatkan keberuntungan judi Anda, ini adalah artikel yang tepat. Baca dan lihatlah berbagai jimat keberuntungan paling aneh yang kami temukan dari seluruh dunia. Siapa tahu salah satu dari 10 jimat di sini bisa memberikan Anda keberuntungan yang dibutuhkan.

  1. Biji Pohon Ek – Inggris

Biji Pohon Ek

Jauh sebelum biji ek dianggap sebagai jimat keberuntungan yang umum, mereka dikaitkan dengan dunia sihir. Menurut legenda, ketika bertemu satu sama lain di hutan, para penyihir akan saling memberikan biji ek untuk memberi tahu siapa mereka dan bahwa mereka aman di hadapan satu sama lain.

Saat ini biji ek telah menjadi lebih dari sekadar simbol komunikasi antara penyihir. Kini mereka tak hanya dipercaya sebagai jimat pembawa keberuntungan, tapi juga jimat untuk kesehatan. Membawa biji ek dipercaya dapat melindungi seseorang dari penyakit, pegal-pegal, dan rasa sakit lainnya. Jika Anda sedang sakit, biji ek dikatakan dapat membantu mempercepat proses penyembuhan.

  1. Sisik Ikan Mas – Polandia

Sisik Ikan Mas

Sisik dari ikan mas yang dimakan untuk makan malam Natal dianggap sebagai jimat keberuntungan yang akan bertahan sepanjang tahun di Polandia. Kebiasaan ini juga diikuti di negara tetangganya, seperti Slovakia dan Republik Ceko.

Tradisinya menyatakan bahwa Anda harus membiarkan ikan mas itu berenang di bak mandi Anda sampai tiba waktunya untuk menyantapnya bersama keluarga. Setelah ikan tersebut disajikan dan dimakan, orang-orang akan menyimpan beberapa sisik di dompet mereka selama 12 bulan untuk memberi keberuntungan. 

Meski orang Polandia modern saat ini lebih memilih ikan mas siap saji, tradisi menyimpan sisik ikan mas tetap dilakukan oleh banyak orang, utamanya bag para pejudi yang berharap bisa beruntung dalam permainannya.

  1. Cornicello – Italia

Cornicello

Jimat berbentuk menyerupai tanduk eland (sejenis antelop) ini berasal dari Italia dan dikenal dengan nama cornicello. Jimat yang juga memiliki nama lain corno portafortuna (secara harfiah berarti tanduk keberuntungan) telah dipercayai sejak zaman kuno Italia sebagai alat untuk membawa keberuntungan dan menangkal mahluk jahat.

Jimat ini juga sering dipakai oleh ibu menyusui dan wanita hamil untuk melindungi mereka dari malapetaka. Dalam perkembangannya, bentuk cornicello juga mulai berubah, beberapa di antaranya bahkan tidak lagi terlihat seperti tanduk.

  1. Mata Kucing – India

Mata Kucing

Tenang saja, ini tidak berarti sebuah jimat yang dibuat dari mata kucing sungguhan. Kita sedang berbicara tentang batu akik yang karena motifnya dijuluki cat’s eye alias mata kucing. Ternyata, di India dengan membawa salah satu dari batu ini, Anda diyakini akan akan memiliki keberuntungan dan kekayaan.

Terlepas dari benar tidaknya kemampuan magis batu ini, pesonanya demikian memikat sehingga beberapa tokoh besar negeri ini pernah terlihat memakainya. 

  1. Gigi Buaya – Afrika

Gigi Buaya

Dulu memakai sepatu atau tas dari kulit buaya merupakan sebuah tren mode kaum kelas atas. Namun, yang kita bahas ini bukanlah masalah mode.

Di Afrika, memakai gigi buaya sebagai aksesoris atau membawanya di saku Anda dipercaya akan memberi keberuntungan dan kekayaan. 

Memakai satu buah gigi buaya saja dipercaya sudah akan membawa keberuntungan besar, bayangkan jika Anda memakai kalung dengan beberapa gigi buaya.

Baca Part 2 Selanjutnya di: 10 Jimat Keberuntungan Terunik untuk Judi di Dunia (Part 2)