Prediksi Inter Milan vs Liverpool: Pertarungan Duo Runner Up Klasemen  

89
Prediksi Liga Champions Inter Milan vs Liverpool

Berlangsung di Stadion San Siro, Milan, Italia, Inter Milan akan menjamu Liverpool pada babak 16 besar putaran pertama Liga Champions 2021/22. Duel Inter Milan vs Liverpool akan disiarkan secara langsung di SCTV dan Vidio, pada Kamis, 17 Februari 2022, dini hari jam 03:00 WIB.

Pertemuan dua klub rakasasa Inggris dan Italia ini pastinya akan berlangsung sengit. Pasalnya, baik Inter Milan dan Liverpool sama-sama menduduki posisi runner up klasemen liga negara masing-masing.

Sangat disayangkan sekali, Inter Milan harus turun tahta ke posisi runner up, setelah beberapa pekan memuncaki klasemen Liga Italia Serie A 2021/22 dan menyandang gelar juara paruh musim. Kini posisi puncak klasemen Liga Italia Serie A 2021/22 ditempati oleh AC Milan di pekan ke 25 ini.

Terlebih lagi sebagi tuan rumah dalam pertandingan Liga Champions 2021/22 babak 16 besar putaran pertama ini, dirasakan I Nerazzurri sebagai tanggung jawab besar. Untuk mengalahkan Liverpool, pelatih Simone Inzaghi tengah menyiapkan berbagai strategi jitu. Salah satunya dengan menurunkan striker Lautaro Martinez mampu menjadi pemain top skor dengan total 11 gol selama 22 laga Serie A terakhir.

Keadaan terbalik justru dirasakan Liverpool. Sebelumnya, pasukan Jurgen Klopp ini berada di peringkat 3 besar klasemen Premier League 2021/22. Selanjutnya, The Reds berhasil menggeser posisi Chelsea sebagai runner up dan mempertahankan posisi dua besar klasemen Premier League 2021/22 sampai pekan ke 24 ini.

Tak mau kalah dengan tuan rumah, Liverpool juga akan menurunkan kipper terbaik mereka, Alisson yang mampu mempertahankan gawang mereka di Premier League dan kompetisi lainnya. Ini dibuktikan Alisson dengan Raihan 12 clean sheets selama Premier League 2021/22 berlangsung di peringkat kedua, di bawah urutan Ederson, kiper Manchester City versi official Premier League.

Sesengit apa duel maut Inter Milan vs Liverpool di Liga Champions 2021/22, babak 16 besar putaran pertama ini? Sebelum menyaksikan serunya pertandingan Inter Milan vs Liverpool di SCTV atau Vidio, yuk simak dulu prediksinya versi Matanaga berikut ini.

Prediksi Line Up Liga Champions Inter Milan vs Liverpool

Daftar Pemain Absen

Inter Milan

  • Alessandro Bastoni (cedera)
  • Robin Gosens (cedera)
  • Joaquin Correa (cedera)
  • Aleksandar Kolarov (alasan lain)

Liverpool

  • Divock Origi (cedera)

Fakta Menarik Inter Milan vs Liverpool

Inter Milan

  • Setelah lebih dari 10 tahun berturut-turut, tidak menjadi juara Liga Italia Serie A, tim asuhan Simone Inzaghi ini kembali meraih scudetto ke 19 pada musim 2020/21 lalu.
  • Selama 24 kali berlaga di Serie A, Inter Milan berhasil mencatat 55 gol dan 8 gol pada 6 kali pertandingan liga Champions terakhir.

Liverpool

  • Selama 24 pertandingan Premier League 2021/22, pertahanan Liverpool terbilang kuat dengan hanya kebobolan 19 kali.
  • Total kemenangan yang telah dicetak oleh Liverpool selama 24 laga Premier Legue 2021/22 terakhir sebanyak 16 kali.

Head To Head

  • Inter Milan 0 – 1 Liverpool (11/03/2008)
  • Liverpool 2 – 0 Inter Milan (19/02/2008)

Lima Pertandingan Terakhir Kedua Tim (Inter Milan vs Liverpool)

Inter Milan

  • Inter Milan 2 – 1 Lazio (09/01/2022)
  • Atalanta 0 – 0 Inter Milan (16/01/2022)
  • Inter Milan 2 – 1 Venezia (22/01/2022)
  • Inter Milan 1 – 2 AC Milan (05/02/2022)
  • Napoli 1 – 1 Inter Milan (12/02/2022)

Liverpool

  • Leicester City 1 – 0 Liverpool (28/12/2021)
  • Chelsea 2 – 2 Liverpool (02/01/2022)
  • Liverpool 3 – 0 Brentford (16/01/2022)
  • Crystal Palace 1 – 3 Liverpool (23/01/2022)
  • Liverpool 2 – 0 Leicester City (10/02/2022)
Klasemen Premier League 2021_22 pekan 25
Klasemen Premier League 2021_22 pekan 25
Klasemen Liga Italia Serie A pekan ke 25
Klasemen Liga Italia Serie A pekan ke 25

Bursa Taruhan

Inter Milan 1/4 : 0 Liverpool

Prediksi Kemenangan Matanaga

Inter Milan menang: 80%

Liverpool menang: 20%

Seri: 0%

Prediksi skor: Inter Milan 3 – 1 Liverpool